Category : Berita 28 September 2024
3S Competition (SINGING-SPEECH-STORYTELLING) English Melodies: Harmony of Creativity on the Literary Stage
Resource: Tim Promosi FISIB
Editor :Silvi, Anya, Denia
Editor :Silvi, Anya, Denia
FISIB — Himpunan Sastra Inggris FISIB Universitas Pakuan, menyelenggarakan kegiatan 3S Competition (SINGING-SPEECH-STORYTELLING) English Melodies: Harmony of Creativity on the Literary Stage. 3S Competition diselenggarakan di FISIB Universitas Pakuan. tepatnya berlokasi di Aula Mashudi Lantai 3 dan Ruang kelas Lantai 2 Gedung Fisib, Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 20 Juli 2024, berlangsung dimulai pukul 07.00-15.00 WIB.
3S Competition ini dibuka secara umum khususnya Senior High School Students yang memiliki bakat di bidang Singing, Speech and StoryTelling.
Acara tersebut berisikan beberapa kegiatan diantaranya yaitu :
- Adanya Pembukaan oleh Panitia, Peserta dan Juri.
- Menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
- Sambutan oleh Dr. Henny Suharyati, M.Si. selaku Dekan FISIB.
- Sambutan oleh Dr. Dwi Rini S. Firdaus, M. Comn. Selaku Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi.
- Sambutan Ketua Himpunan Mahasiswa Sastra Inggris (HIMSI) oleh Ahmad Zainal Ridlo.
- Sambutan Ketua Pelaksana oleh Febri Liany arga.
- Perkenalan Juri.
- Penampilan dari semua peserta 3S Competition.
- Pembagian Souvenir juri.
- Penampilan nyanyi+Pakuan Angklung Orchestra Lege Hejo.
- Ice breaking.
- Pengenalan Program Studi yang ada di FISIB Universitas Pakuan.
- Pengumuman Pemenang dan Pembagian Hadiah.
- Foto Bersama dan Penutupan oleh Mc.
Tujuan dari kegiatan tersebut yaitu, untuk meningkatkan rasa kepercayaan diri dan mengeluarkan bakat-bakat terbaik yang di punya oleh para peserta.